WartaDepok.com – Kelurahan Tanah Baru bersama Karang Taruna (Katar) dan organisasi warga setempat mengadakan aksi kemanusiaan berupa penggalangan dana untuk membantu rakyat Palestina yang sedang menghadapi agresi militer Israel. Saat ini jumlah dana yang terkumpul mencapai Rp 141.306.000 sejak 18 Mei 2021.
Lurah Tanah Baru Zakkya Fauzan mengatakan, pihaknya mendukung penuh aksi masyarakat dalam menunjukkan kepeduliannya kepada sesama. Tentu dengan menerapkan protokol kesehatan (protkes) yang ketat, agar tetap aman di masa pandemi.
“Niatannya bagus, peka dan peduli terhadap kondisi sosial sesama manusia, tapi tetap harus memperhatikan protkes dan kondisi wilayah. Hindari potensi kerumunan dan meminta pendampingan dari aparat kepolisian dan TNI di wilayah,” kata Zakkya dilansir situs resmi Pemkot Depok, Senin (24/05/21).
Lanjut dia, bersama istri, ia turut melakukan penggalangan dana tersebut. Pada Minggu (23/05) kemarin, pihaknya turun langsung untuk menggalang dana di titik yang telah dipersiapkan.
“Alhamdulillah kemarin sekitar Rp 35 juta bisa terkumpul. Menurut laporan dari panitia sudah Rp 141 juta lebih terkumpul dan akan diserahkan kepada Emergency Rescue Committee (MER-C) Indonesia,” terangnya.
Sementara itu Ketua Aksi, Sandy Septian menambahkan, pada proses penggalangan dana, semua pihak turut membantu, antara lain beberapa unit Karang Taruna kelurahan Tanah Baru, Quthb Rabbani, Line Art, Pemuda Tanah Baru, DKM se-Tanah Baru, Ketua RW se-Tanah baru dan lainnya.
“Ini merupakan sedikit aksi kepedulian kami warga Tanah Baru. Hari ini terakhir kami menggalang dana, mudah-mudahan bisa terkumpul lebih banyak lagi untuk membantu Palestina,” tutupnya.