WartaDepok.com – Sebanyak 30 koordinator Juru Pemantau Jentik (Jumantik) di Kelurahan Baktijaya hari ini mengikuti Pembinaan Teknologi Tepat Guna. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Kelurahan Baktijaya yang dirangkai dengan praktik membuat ovitrap.
Lurah Baktijaya, Mohamad Yanih mengatakan, pembinaan tersebut dilakukan untuk menambah wawasan para koordinator jumantik untuk berinovasi membuat ovitrap. Alat tersebut dapat digunakan sebagai perangkap dalam membasmi nyamuk dan larva.
“Kami ingin para kader dapat ikut serta melakukan upaya pencegahan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), dengan mengajak masyarakat membuat ovitrap,” jelasnya dilansir melalui laman resmi Pemkot Depok.
Lurah Yanih berharap, inovasi ovitrap tersebut dapat turut serta dilakukan masyarakat diwilayahnya. Tentunya dengan peran serta para koordinator jumantik dalam menyampaikan kembali informasi yang didapat selama mengikuti pembinaan.
“Semoga ini dapat ditindaklanjuti masyarakat untuk mencegah perkembangbiakan nyamuk DBD,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan Kelurahan Baktijaya, Andri Oktavianhady mengatakan, para koordinator jumantik tersebut diberikan bahan membuat ovitrap. Selain itu juga diajarkan praktik cara membuat ovitrap menggunakan bahan toples, air dan tisu.
“Mereka kami bekali dengan alat sederhana yang mudah didapat dan ditiru bersama masyarakat,” tandasnya.