Kota Kembang

Fraksi PKS Sampaikan Hasil Reses, Salah Satunya Soal Satgas Kampung Covid-19

69
×

Fraksi PKS Sampaikan Hasil Reses, Salah Satunya Soal Satgas Kampung Covid-19

Sebarkan artikel ini
Farida Rachmayanti (Istimewa)

WartaDepok. com – Fraksi PKS DPRD Depok telah menyampaikan hasil reses masa sidang II pada Mei 2020 bersama masyarakat di tengah pandemi Corona pada rapat paripurna di Gedung DPRD Depok, Rabu (27/5) melalui aplikasi zoom.

Adapun hasil reses yang disampaikan oleh Fraksi PKS yakni dibutuhkannya pendampingan secara intens bagi Satgas Kampung Covid-19 dalam menangani berbagai hal terkait pencegahan dan penananganan kasus Covid 19.

Oleh karena itu, komunikasi lintas pemangku kepentingan harus berjalan dengan cepat dan efektif.

“Kebutuhan aplikasi berbasis teknologi informasi juga sangat dibutuhkan agar proses advokasi yang dilakukan dapat terpantau prosesnya,” kata Anggota DPRD Depok dari Fraksi PKS, Farida Rachmayanti , Kamis (28/5).

Selain itu Farida menyampaikan Fraksi PKS meminta agar masalah bantuan sosial (bansos) juga harus lebih tertata.

Termasuk, memberikan dorongan kepada pemerintah pusat dan provinsi, agar Pemkot Depok tidak menerima imbas dari kurang jelasnya waktu penyaluran bansos tersebut.

“Selain permasalahan Covid-19, masalah persiapan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk jenjang SMA juga penting. Terutama keberadaan SMAN di Kecamatan Beji yang telah disetujui oleh Provinsi Jabar. Masyarakat Beji berharap agar lokasi pasti SMAN 14 tetap di Kecamatan Beji,” ungkapnya. (Wan/WD)

BACA JUGA:  Stakeholder Panmas Komitmen Gelar Pilkada Depok 2024 Sukses

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *