WartaDepok.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tercatat sudah mengeluarkan dana, tak kurang Rp20 miliar, untuk penanganan Covid-19 di Jawa Barat.
Ketua Bidang Humas DPW PKS Jabar, Imam Budi Hartono mengatakan berdasarkan rekapitulasi jumlah bantuan penanganan Covid-19 se-Jabar per 26 Mei 2020, pihaknya telah mengalokasikan anggaran mencapai Rp 20.262.021.600.
“Alhamdulillah, di tengah pandemi Covid-19, kami dari PKS terus berkhidmat untuk masyarakat, hadir ke tengah masyarakat memberikan bantuan, jumlahnya mencapai Rp20 miliar lebih,” kata Imam Budi Hartono, beberapa waktu lalu ini.
Imam menguraikan, anggaran tersebut untuk 73 posko pelayanan se-Jabar, bahan makanan berupa 94.550 paket sembako Rp11,9 miliar, 234.181 pcs masker senilai Rp730, 5 juta, 19.960 botol spray handanitizer Rp345,3 juta.
Ketua Komisi IV DPRD Jabar ini melanjutkan, 29.850 liter disinfektan senilai Rp641,8 juta, 3.180 set Alat Pelindung Diri (APD) Rp409,3 juta, 671.700 pcs popok bayi Rp1 miliar lebih dan bantuan tunai Rp5,1 miliar lebih.
“Itu tersebar di 27 kabupaten/kota di Jabar. Untuk di Dapil (Daerah Pemilihan) saya, Kota Depok Rp2,29 9 miliar dan Kota Bekasi Rp2,2 miliar lebih,” tutur IBH sapaannya.
Bakal Calon Walikota Depok ini pun berharap agar PKS dapat terus berkhidmat membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
Selain itu, para peneliti di seluruh dunia dapat segera menemukan obat dan vaksin untuk Virus Korona.
“Walaupun masih dianggap kecil di wilayah yang luas. Bantuan untuk masyarakat Jabar tetap kami upayakan dalam keadaan pandemic saat ini.
Kami berharap doa dan dukungan agar PKS terus berkhidmat,” tutup Bakal Calon Wali Kota Depok dari PKS ini.(mia/WD)