Opini

Farabi El Fouz, Figur Muda dan Ideal untuk Depok

284
×

Farabi El Fouz, Figur Muda dan Ideal untuk Depok

Sebarkan artikel ini

Oleh: Dr. Ilyas Indra, SH, MH*

WartaDepok.com – Jelang Pemilihan Kepala Daerah tahun 2020 Kabupaten/Kota dan Provinsi Se Indonesia yang akan di gelar bulan Desember tahun 2020 mulai meruncingkan keadaan dan situasi politik di berbagai wilayah di Indonesia, mulai perang sosialisasi, perang kandidat antar partai politik dan perang tarik menarik rekomendasi antar kandidat.

Hal serupa terjadi pula berbagai keadaan tersebut di Kota saya yakni Kota Depok Jawa Barat.

Saya selaku Ketua Harian Partai Golkar  Kota Depok yang juga sempat menjadi Ketua Pemenangan  Tim Kampanye Daerah  Calon Presiden dan Wakil Presiden untuk Pasangan 01, Presiden Joko Widodo dan KH. Maruf Amin Kota Depok, tentu sangat memahami situasi kondisi masyarakat Kota Depok, situasi tata kelola kota depok, dan prediksi prediksi serta harapan harapan Kota Depok Kedepan.

​Dalam perjalananya depok selalu di pimpimpin oleh walikota kalangan tua dengan konsep monoton dan cenderung statis sebagai kota yang sangat dekat dengan Ibu Kota Negara, jika dibandingkan dengan situasi Kondisi Kota Depok tentu Depok seharusnya menyerupai kondisi Kota Jakarta, karena jaraknya yang dekat, tetapi kondisi ril di lapangan Depok adalah Kota statis.

Kepemimpinan monoton yang hampir keseluruhan kalangan tidak muda mungkin bisa menjadi satu faktor kelambanan kemanjuan kota ini.

​Kondisi situasi dunia yang begitu cepat, teknologi yang tidak bisa ditunda, proses dinamisasi kehidupan yang sangat tinggi, Depok sangat membutuhkan kader dan pemimpin yang muda dan berkualitas.

Pemimpin muda akan memudahkan langkah langkah dan adaptasi jaman keadaan saat ini, sehingga akan membawa kemajuan Kota Depok bisa menyerupai dengan Jakarta sebagai Ibu Kota.

Depok tidak punya alasan untuk tidak maju, kepemimpinan yang monoton dan feodal tentu akan membawa kelambanan kemajuan kota Depok.

Satu kajian Pemimpin muda tentu saja yang berkualitas, yang ada isinya, yang secara figur kemimpinan layak menjadi Pengganti Pemimpin Walikota Depok Saat ini.

Sebagai Kader Golkar Depok saya melihat berbagai Kandidat yang saat ini bertarung di Kota Depok didominasi oleh Para Sesepuh dan Senior yang sudah cukup lamban akan membawa Kota Depok Kedepan bila dipaksakan, Pada sisi berbeda Sebagai Kader Partai Golkar Kota Depok, Figur Dr. Farabi El Fouz, M.Kes.S.pA selaku Ketua DPD Partai Golkar Kota Depok yang sudah hampir 4 tahun mengabdi untuk masyarakat Kota Depok, sebagai Profesional Dokter Anak sudah cukup lama membantu masyarakat Depok, saya melihat Figur Dr. Farabi El Fouz, M.Kes.S.pA adalah Kader muda yang layak dan berkualitas memimpin Kota Depok kedepan, baik secara figur politik dan secara Profesional kader dan kapasitasnya.

Secara kapasitas Farabi bisa menjadi figur ideal memajukan Kota Depok, karena energy mudanya dan Profesionalitasnya sebagai Dokter sangat bisa membantu masyarakat kota Depok dan memajukan Depok dengan langkah langkah energik.

Calon Pemimpin Kota Depok yang sudah diberikan amanah oleh DPP Partai Golkar tentu bisa jadi pertimbangan bagi berbagai kandidat lain untuk bersama sama Farabi memajukan Kota Depok, Karena kekuatan Politik Partai, Kekuatan Figur cukup kuat menempel pada Farabi untuk Kota Depok yang lebih maju kedepan.

*Ketua Harian Partai Golkar

BACA JUGA:  Camat Bojongsari: PTPS Bertugas dengan Penuh Amanah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *