HeadlineHumaniora

DP3AP2KB Kota Depok Gelar Sarasehan Cegah Kekerasan Anak

33
×

DP3AP2KB Kota Depok Gelar Sarasehan Cegah Kekerasan Anak

Sebarkan artikel ini
Kegiatan sarasehan gerakan penyelamatan anak bangsa sekaligus gala premier film edukasi ‘Kembali Meniti Cahaya’ karya aktor ternama M Kholidi Asadil Alam yang bekerja sama dengan DP3AP2KB di Gedung Dibaleka II lantai 10, Senin (07/08/23). (Foto : Diskomifo)

WartaDepok.com – Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Depok mengumpulkan puluhan stakeholder untuk semakin menguatkan komitmen pemenuhan Hak Anak dan Pencegahan Kekerasan Kepada Anak. Dikemas dengan sarasehan, kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wali Kota Depok, Mohammad Idris.

“Tema sarasehan yaitu gerakan penyelamatan anak bangsa sekaligus pemutaran atau gala premier film edukasi ‘Kembali Meniti Cahaya’ karya aktor ternama M Kholidi Asadil Alam yang bekerja sama dengan DP3AP2KB,” kata Kepala Bidang Pengembangan Kota Layak Anak (PKLA), DP3AP2KB Kota Depok, Ima Halimah, dilansi melalui laman resmi Pemkot Depok.

Sarasehan juga dimaksudkan untuk peningkatan kapasitas peserta maupun penggiat perlindungan anak dalam upaya pemenuhan hak anak dan pencegahan kekerasan pada anak. Sehingga lahir anak sebagai generasi bangsa yang berkualitas dan dapat mewujudkan ketahanan keluarga serta pemberdayaan lingkungan ramah keluarga.

“Terdapat narasumber yang kami undang juga untuk memberikan peningkatan kapasitas, yaitu dr. Dewi Inong, Sp.KK dengan materi Gerakan Penyelamatan Anak Bangsa. Bunda Elly juga memberikan monolog terkait tema yang sama,” tutupnya.

BACA JUGA:  Sebanyak 1.561 Calhaj Depok Sudah Lunasi Biaya Haji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *