BalaikotaHeadline

Gedung Sekda Depok Tutup Sepekan

134
×

Gedung Sekda Depok Tutup Sepekan

Sebarkan artikel ini

WartaDepok.com – Gedung Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Jawa Barat tutup selama sepekan karena ada yang positif Covid-19.

Hal itu dikatakan juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid19 (GTPPC) Kota Depok, Dadang Wihana.

“Penutupan dilakukan sejak 1 September sampai 7 September 2020. Pegawai juga wajib menjalani tes swab PCR. Kita mitigasi di area Setda Depok, ” kata Dadang, Selasa (1/8).

Saat ini semua pegawai work from home (WDH) dan diwajibkan untuk melakukan isolasi mandiri. Dadang menyebutkan ada tiga kasus ditemukan di gedung Sekda Depok.

“Ada tiga kasus yang ditemukan disana, ” ucap Dadang.

Dadang menegaskan yang ditutup sementara hanya pada lantai satu sampai empat saja.

Sedangkan lantai lima merupakan ruangan D’Cor.

“Cuma lantai satu sampai empat saja. Kalau lantai lima tidak,” ungkapnya. (Wan/WD)

BACA JUGA:  Pemkot Depok Raih Predikat Badan Publik Informatif se-Jabar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *