HeadlinePeristiwa

Gercep! Tangani Banjir di Pancoran Mas, PMI Depok Turunkan Mesin Penyedot Air

59
×

Gercep! Tangani Banjir di Pancoran Mas, PMI Depok Turunkan Mesin Penyedot Air

Sebarkan artikel ini

WartaDepok.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Depok menurunkan satu unit mesin penyedot air guna membantu menangani banjir yang terjadi di RT 04 RW 02 Kelurahan Pancoran Mas, Kecamatan Pancoran Mas pada (07/11) malam. Upaya ini dilakukan agar air dapat segera surut dan warga bisa membersihkan sisa banjir.

“Ya, kami turunkan satu unit pompa penyedot air agar banjir segera surut. Terdapat juga satu unit pompa milik warga yang membantu kami dalam proses penyedotan air,” ujar Kepala Markas PMI Kota Depok Imron Maulana, Senin (08/11/21).

Dikatakannya, tinggi banjir bervariasi, yaitu sepaha sampai pinggang orang dewasa. Adapun proses penyedotan air memakan waktu kurang lebih enam jam. Terhitung dari pukul 23.00 – 05.00 WIB.

“Relawan yang kami turunkan sebanyak empat personel. Kami juga dibantu warga sekitar. Alhamdulillah sekarang banjirnya sudah surut,” ungkapnya.

Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga memberikan bantuan mi instan untuk membantu dapur umum yang dibuka oleh warga.

“Untuk sementara, kami berikan beberapa dus mie instan. Jumlahnya bisa berubah, kondisional saja,” tutupnya.

BACA JUGA:  DPRD dan Wali Kota Depok Bahas Dua Agenda Penting Raperda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *