HeadlineOlahraga

Kokoh di Puncak Klasemen Sementara Grup C Elite Pro Academy U-14, Bhayangkara FC Optimis

418
×

Kokoh di Puncak Klasemen Sementara Grup C Elite Pro Academy U-14, Bhayangkara FC Optimis

Sebarkan artikel ini

WartaDepok.com – Kemenangan 4-0 Bhayangkara FC U-14 atas Madura United U-14, mengukuhkan posisi The Young Guardian di puncak klasemen sementara Grup C dalam laga Elite Pro Academy U-14 yang berlangsung hari Kamis (15/9).

Empat gol Bhayangkara FC itu dicetak oleh Ichiro Akbar Al Buchori di menit ke-4’, dua gol dari Hafiz Shihabbun Syakib pada menit ke-2’ dan 43’ (dari titik penalti), dan Revalino Luthfi Ardiansyah di menit ke-32’.

“Saya senang anak-anak bisa menjaga konsistensi kemenangan ini, tadi laga yang cukup bagus, apalagi kami menang. Saya ingin mereka tetap fokus di sisa laga-laga berikutnya,” kata pelatih Bhayangkara FC U-14, Aulia Tri Hartanto.

Sementara itu, Persebaya Surabaya juga sukses meraih kemenangan 2-1 atas PSM Makassar. Dan juga, Bali United menang telak atas Barito Putera dengan skor 3-0.

Dengan hasil tersebut, Bhayangkara FC menorehkan 12 poin untuk sementara tanpa hasil kekalahan bahkan hasil seri. Di urutan kedua, ada Bali United dengan 7 poin, disusul Persebaya Surabaya dengan poin yang sama. Kemudian ada PSM Makassar dengan 4 poin, Barito Putera dengan 2 poin dan yang terakhir, ada Madura United dengan 1 poin.

Hasil Pertandingan Elite Pro Academy U-14

Kamis, 15 September 2022

Grup C

Persebaya Surabaya 2 – 1 PSM Makassar

Bali United 3 – 0 Barito Putera

Bhayangkara FC 4 – 0 Madura United

BACA JUGA:  BEM UI Gelar INNOVARE 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *