HeadlineOlahraga

Mantap, Tim Futsal Depok Lolos Kualifikasi Porprov Jabar

39
×

Mantap, Tim Futsal Depok Lolos Kualifikasi Porprov Jabar

Sebarkan artikel ini

WartaDepok.com – Tim Futsal Putri Kota Depok berhasil lolos Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat (Jabar) Tahun 2022. Kota Depok menjadi urutan kedua klasemen Grup C BK Porprov dengan skor 7.

Manajer Tim Futsal Kota Depok, Ugi Jarkasih mengatakan, Tim Futsal Kota Depok sudah berhasil unggul dari Kota Sukabumi 10-0 pada laga perdana BK Porprov Jabar XIV melawan Kota Sukabumi, Rabu (01/09). Selanjutnya, Tim Putri Kota Depok berhasil mengejar ketinggalan dua gol dari Kota Bogor untuk membuat skor akhir menjadi imbang 2-2 dalam lanjutan BK Porprov Jabar XIV, Kamis (02/09).

“Tim Futsal Putri Kota Depok menjaga peluang lolos ke babak utama Porprov Jabar 2022. Menghadapi Kabupaten Sukabumi di pertandingan ketiga, Kota Depok unggul 3-1. Mereka bermain di GOR ITB Jatinangor pada Jumat (03/09) kemarin,” katanya dilansir situs resmi Pemkot Depok.

Kendati sempat mengungguli klasemen, pada pertandingan terakhir melawan Kabupaten Cianjur, Kota Depok kalah 4-2. Meski kalah, sambungnya, anak-anak asuh Coach Achmad Syaibani tetap lolos karena berada diurutan kedua klasemen grup C.

“Babak utama Porprov Jabar XIV Cabor Futsal Putri akan berlangsung tahun depan di Kabupaten Garut. Tim Kota Depok memiliki waktu satu tahun ke depan untuk berbenah dan melakukan persiapan,” tutupnya.

BACA JUGA:  Bahas Evaluasi Layanan Panggilan Darurat 112, Pemkot Depok Gelar FGD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *