WartaDepok.com – HERO Group meluncurkan Program Rumah Belajar Online (RBO) di wilayah Kecamatan Cimanggis, Kota Depok pada Senin (14/12/2020).
Program tersebut diluncurkan untuk mempermudah para siswa dan siswi belajar dengan cara jarak jauh sesui kebijakan Pemerintah.
Di mana, program RBO ini, HERO Group memberikan fasilitas gawai dan akses internet untuk menunjang kegiatan belajar anak usia sekolah yang mengalami keterbatasan akses selama masa pandemi.
“Program ini terselenggara berkat partisipasi donasi pelanggan HERO Group dan menggandeng PKPU Human Initiative, sebuah lembaga kemanusiaan Indonesia yang telah berpengalaman sejak 1999 dan mendapatkan pengakuan internasional dari PBB, ” kata Head of Corporate and Consumer Affairs PT Hero Supermarket Tbk, Diky Risbianto.
Ia menyatakan, bahwa HERO Group senantiasa mendukung masyarakat dan pemerintah khususnya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dimasa pandemi COVID19.
Di tengah situasi yang menantang, HERO Group sebisa mungkin memberikan manfaat yang positif untuk masyarakat.
“Sejalan dengan kebijakan Kemendikbud terkait kegiatan PJJ, kami berharap dapat membantu adikadik usia sekolah yang selama pandemi ini kesulitan mengakses pendidikan dengan menyediakan sarana belajar yang nyaman dengan memastikan protokol kesehatan juga diterapkan dengan ketat.” jelas Diky dalam acara pembukaan Rumah Belajar Online secara simbolis bersama dengan Dinas Pendidikan Kota Depok.
Tidak hanya di wilayah Depok, HERO Group juga akan menyediakan sarana belajar serupa di daerah Tangerang Selatan dan beberapa lokasi lainnya.
Selain ketersediaan fasilitas, RBO juga melakukan pendampingan belajar untuk para siswa di setiap sesi kegiatan PJJ.
“Aksi HERO Group ini bukan hanya bertujuan untuk meringankan beban orangtua yang tengah dilanda kesulitan ekonomi dalam menyediakan akses belajar namun juga mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan taraf pendidikan di Indonesia, ” pungkas dia. (Wan/WD)