WartaDepok.com – Wabah virus Corona sudah menjangkit dua warga Kota Depok positif hal itu membuat warga kota tersebut waspada pencegahan.
Salah satunya dengan cara mengunakan masker. Melihat kebutuhan masker itu, para penjual masker di Depok menaikan harga masker dua kali lipat.
Salah satunya penjual masker di tiga stasiun yang ada di Depok. Mereka menjual masker satu masker sebesar Rp 5 ribu.
“Biasanya saya jual dua masker Rp 5 ribu. Sekarang Rp 5 ribu satu masker, ” kata Udin penjual masker di Stasiun Depok Baru, Selasa, (3/3/2020).
Hari ini kata dia, membawa 30 masker sudah sudah habis terjual dalam waktu dekat. Ia menjelaskan, harga masker dijual Rp 5 ribu satu buah karena faktor adanya wabah virus Corona yang sudah masuk Depok.
“Harganya dari sana udah naik. Jadi kami naikan. Karena ada wabah Corona, orang pada butuh masker, ” kata dia.
Sementara itu, warga Depok Hadi Wiharja mengaku mencari masker di daerah Depok sudah habis terjual. Makanya, dirinya beli masker di stasiun meski harganya dua kali lipat.
“Pada habis semua maskernya di apotik. Dari kemarin saya cari. Pas ke stasiun dapat, ” kata Hadi. (Wan/WD)