HeadlineHumaniora

Gladis Tiktok Terbitkan Ribuan Dokumen Kependudukan di Enam Kacamatan

27
×

Gladis Tiktok Terbitkan Ribuan Dokumen Kependudukan di Enam Kacamatan

Sebarkan artikel ini
Penyerahan secara simbolis dokumentasi kependudukan pada layanan Gladis Tiktok. (Foto: Dokumentasi Disdukcapil Depok).

WartaDepok.com – Gebyar Layanan Disdukcapil Tingkat Kecamatan se- Kota Depok (Gladis Tiktok) Tahun 2024 telah berlangsung di enam kecamatan.

Layanan tersebut berhasil menerbitkan 1.984 dokumen kependudukan mulai dari akta kelahiran dan kematian, perekaman e-KTP, pemutakhiran kartu keluarga (KK), aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD), serta pencetakan KIA.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Depok, Nuraeni Widayatti mengungkapkan keberhasilan penerbitan ribuan dokumen kependudukan tersebut tentunya tidak lepas dari peran serta pemangku kepentingan di wilayah.

Tentunya dalam memfasilitasi sarana dan prasarana pendukung pelaksanaan Gladis Tiktok.

“Terima kasih kepada bapak camat, lurah, dan unsur terkait yang sudah mendukung kami atas terselenggaranya layanan Gladis Tiktok ini. Sehingga masyarakat dapat memanfaatkan layanan kami untuk mendapatkan dokumen kependudukan,” tuturnya dilansir melalui laman resmi Pemkot Depok.

Nuraeni merinci, dokumen kependudukan tersebut merupakan rekapitulasi gelaran Gladis Tiktok di enam kecamatan. Adapun rinciannya, untuk Kecamatan Beji sebanyak 300 dokumen kependudukan, Kelurahan Pancoran Mas Kecamatan Pancoran Mas sebanyak 599 dokumen kependudukan, serta Kelurahan Mekarjaya Kecamatan Sukmajaya 182 dokumen kependudukan.

“Selanjutnya, Kecamatan Cinere sebanyak 231 dokumen kependudukan, Kelurahan Sukatani Kecamatan Tapos 363 dokumen kependudukan. Serta Kelurahan Ratujaya Kecamatan Cipayung 309 dokumen kependudukan,” tutupnya.

BACA JUGA:  Pemkot Dapat Hibah Satu Unit Bus Sekolah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *