Humaniora

Hj Nur Azizah Tamhid Serahkan Santunan Kematian ke Keluarga Korban Longsor

168
×

Hj Nur Azizah Tamhid Serahkan Santunan Kematian ke Keluarga Korban Longsor

Sebarkan artikel ini
Anggota DPR RI Fraksi PKS, Hj Nur Azizah Tamhid

WartaDepok.com – Anggota DPR RI Fraksi PKS, Hj Nur Azizah Tamhid menyerahkan santunan kematian kepada keluarga korban longsor beberapa waktu lalu yang terjadi di wilayah di Kelurahan Pangkalan Jati, Kecamatan Cinere.

Penyerahan tersebut disaksikan langsung Lurah Pangkalan Jati, Camat Cinere, Anggota DPR Provinsi dan tim Tagana Kota Depok yang bertempat di Aula Kantor Kelurahan Pangkalan Jati, Cinere.

“Ini memang menjadi agenda dan dianggarkan untuk tempat yang kemarin kena musibah dan ini keluarga yang di tinggal meninggal karena tanah longsor banjir dan apa namanya, nah itu ya memang udah menjadi agendanya dari kemensos udah dianggarkan tahun 2020 ini,”ujarnya saat dikonfirmasi. Senen (2/2/2020).

Menurutnya waktu kejadian awal Januari yang lalu, Nur Azizah mengaku sudah melihat rumah korban. Untuk itu perlu ada bantuan baik pemerintah pusat dan Daerah.

“kemarin waktu pas kejadian saya melihatnya memang kondisi rumahnya mau kemasukan tanah yang longsor dari atas itu, nah kemudian memang selanjutnya memang perlu bangunan rumah itukan, ya itu nanti kemungkinan mudah mudahan dari pak imam dari DPRD jawa barat (prov jabar),”katanya.

Dijelaskan Nur Azizah total korban yang meninggal kemarin yaitu 3 orang dan bantuan dari Kemensos Rp 15 juta perorang.

” Jadi total nya Rp 45 juta. Ya alhamdulillah Mudah mudahan menjadi obat gitukan yawalaupun ya apanamanya bencananya dari Allah dan memeng udah menjadi kewajibannya kemensos itu utk memberikan bantuan,”ujarnya. (wan/WD)

BACA JUGA:  BRI Cabang Cibubur Kenalkan Transaksi QRIS melalui BRImo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *