WartaDepok.com– Klinik Kartika Jaya Pradana (KJP) berhasil menjadi pelopor USG 4D terjangkau di Kota Depok.
Dengan angka kelahiran di Depok mencapai lebih dari 40,000 kelahiran per tahun, klinik KJP Medical Center dan KJP Materna tercatat telah berhasil melayani lebih dari 10,000 ibu hamil melalui program promosi USG 4D dalam 1.5 tahun terakhir.
Hanya dengan biaya 175 ribu rupiah untuk USG 4D dan 125 ribu rupiah untuk USG 2D, masyarakat bisa mendapatkan perawatan kehamilan dari bidan dan dokter profesional yang terlatih.
Tidak hanya itu, klinik KJP juga telah mengubah bisnis USG di sekitar Depok. Menurut dr. Nanda Prasetya, MMSc, advisor KJP Group, hal ini adalah fenomena yang perlu disambut baik.
“Saya bersyukur bahwa klinik-klinik lain dapat mengikuti biaya USG kami yang terjangkau. Hal ini tentunya sesuai misi kami untuk membantu semua kalangan masyarakat Depok agar mendapat pelayanan USG yang tadinya belum begitu terjangkau”.
Sebelumnya, klinik-klinik di wilayah Depok mematok harga 450 ribu rupiah per kali USG 4D. Kini harga tersebut sudah mulai turun dan menyesuaikan harga promo yang telah digagas oleh KJP sejak 1.5 tahun lalu.
USG 4D memiliki beberapa keunggulan dibanding USG 2D, antara lain kita bisa melihat wajah bayi yang berada di dalam kandungan.
Novi (22), seorang pasien yang berkunjung ke klinik KJP mengaku senang dapat melihat wajah anaknya, “Ini bisa jadi kenang-kenangan bagi saya dan keluarga”.
Selain itu, melalui tindakan USG, bidan dan dokter dapat memantau pertumbuhan janin dan mendeteksi kelainan secara dini yang sangat penting bagi kehamilan. Hal yang paling disukai juga adalah untuk mendeteksi jenis kelamin bayi yang menentukan nama dan juga pakaian bayi
Antenatal care (ANC) atau perawatan pada masa kehamilan sebaiknya dilakukan rutin setiap bulannya, termasuk USG. Agar dapat melaksanakannya rutin, KJP Materna bekerja sama dengan PG Institute mengeluarkan program terjangkau dan komplit untuk Ibu dan bayi.
Vivi Martina Nova, selaku manager dari KJP, menjelaskan bahwa terdapat program cicilan persalinan di KJP yang sangat terjangkau.
Mulai dari 190 ribu rupiah per bulan, pasien dapat mendapatkan vitamin kehamilan, USG rutin, diskon prenatal yoga, dan persalinan normal di KJP Materna. Anak yang lahir akan diurus KK, KIA, dan BPJS nya, juga gratis imunisasi. Bukan hanya itu, anak laki-laki yang lahir pun dapat menikmati fasilitas khitan gratis.(Wan/WD)