Humaniora

Korban Terdampak Covid – 19 Mendapat Bantuan Paket Daging

62
×

Korban Terdampak Covid – 19 Mendapat Bantuan Paket Daging

Sebarkan artikel ini

WartaDepok.com – Menelisik berbagai kehidupan kepedulian berbagai pihak kepada kondisi sesamanya di tengah pandemi covid – 19 saat ini. Di berbagai wilayah Provinsi Jawa Barat misalnya, Bandung.

Sejumlah Ikatan Alumni Angkatan 2001 Sarja Arya Racana melakukan aksi peduli antar sesama manusia perlahan rutin dilakukan, Senin (8/6).

Seorang alumni Akpol Angkatan 2001 Sarja Arya Racana, Johanson mengaku, kali ini bantuan yang diberikan terfokus kepada para anak yatim piatu. Aksi peduli seperti ini, menurutnya, tidak hanya dilakukan di Bandung melainkan, di Bogor pun banyak pihak peduli antar sesama saat wabah masih berlanjut.

“Sespimmen Polri angkatan 60 berbagai di Desa Sukasirna,Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, membagikan 100 paket daging sapi segar kepada kelompok masyarakat yang membutuhkan,” kata dia, Senin (8/6/2020).

Alumni Akpol itu menjelaskan, dengan adanya kegiatan ini maka diharapkan sedikit bisa meringankan beban hidup masyarakat. Hal itu mengingat dampak wabah Covid-19 sangat berpengaruh, utamanya di bidang perekonomian.

“Ini merupakan upaya kami untuk sedikit meringankan beban tersebut, semoga bermanfaat bagi yang menerima,” tukasnya.

Aksi peduli dampak Covid-19 itu juga turut dihadiri oleh, Alumni Akpol Angkatan 2001 Sarja Arya Racana diantaranya, Serdik Sespim 60, Johanson, Jose Delio, Ridwan, Heri Sugeng, Brahmanti.

BACA JUGA:  Capai 139 Persen, Realisasi PBB Kota Depok Tahun 2025 Triwulan I

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *