Humaniora

Kurangi Aktifitas Warga, Kodim, Polrestro Depok dan Satpol PP Keliling Depok Sosialisasi Bahaya Corona

136
×

Kurangi Aktifitas Warga, Kodim, Polrestro Depok dan Satpol PP Keliling Depok Sosialisasi Bahaya Corona

Sebarkan artikel ini

WartaDepok.com – Upaya mengurangi kerumunan, dan sadar masih banyak warga Kota Depok yang kurang memahami bahayanya penyebaran penyakit Covid 19, pihak satuan polisi pamong praja (Satpol PP), TNI dan Polri melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

“Kami menurunkan tim anggota Satpol PP menggunakan mobil menyampaikan imbauan melalui pengeras suara, agar masyarakat yang tidak memiliki kepentingan tidak keluar rumah, untuk mengantisipasi terpaoar virus corona atau Covid 19,” kata Kepala Satpol PP Kota Depok, Lienda Ratnanurdiany, Sabtu (21/3/2020).

Himbauan ini dilakukan sebagai tindaklanjut dari arahan Wali Kota Depok, agar masyarakat berdiam diri di rumah, serta terus meningkatkan taraf Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), sering mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

Kegiatan ini dilakukan di seluruh kecamatan di Kota Depok oleh anggota Satpol PP, termasuk jajaran Kodim 0508/Depok dan Polres Depok sesuai wilayah kerjanya.

Ditambahkan, Danramil 05/Sawangan, Kapten Arm. Erwin Saputra, anggotanya bersama Polsek Sawangan dan Bojongsari juga melakukan hal serupa dengan berkeliling mengimbau masyarakat, untuk tidak keluar rumah jika tidak mendesak.

“Kami berkeliling dalam satu kendaraan dan memberikan himbaun ke masyarakat di Kec. Bojongsari dan Sawangan,” tuturnya. (Monitor)

BACA JUGA:  Ratusan Siswa SMPN 5 Depok Ikuti Sosialisasi MCAP Diskominfo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *