HeadlineHumaniora

Ocan Bananas Berikan Edukasi PMT Lokal di Beji Timur

89
×

Ocan Bananas Berikan Edukasi PMT Lokal di Beji Timur

Sebarkan artikel ini
Ocan Bananas Kelurahan Beji Timur saat mendistribusikan PMT lokal. (Foto: Dokumentasi Puskesmas Beji)

WartaDepok.com – Tugas Reni Yulianti sebagai Ojek Cantik Bawa Makanan untuk Balita Stunting (Ocan Bananas) Kelurahan Beji Timur, Kecamatan Beji belakangan ini menjadi sangat sibuk.

Pasalnya dirinya menjadi salah satu pendistribusi menu Pemberian Makanan Tambahan (PMT) lokal bagi balita gizi kurang diwilayahnya.

Dalam menjalankan tugas, tidak hanya membawa menu PMT lokal, Reni bersama Ocan Bananas lainnya juga memberikan edukasi terkait komposisi menu PMT lokal kepada ibu balita gizi kurang.

“Sejak hari pertama pendistribusian PMT lokal, saya menjelaskan menu kudapan dan menu lengkap yang diberikan. Mulai dari kandungannya yang terdapat dua sumber protein hewani disetiap menu hingga proses pembuatannya,” tuturnya dilansir melalui laman resmi Pemkot Depok.

Reni menceritakan, sejak hari pertama pendistribusian PMT lokal, respon balita dan orang tua saat mendapatkan makanan sangat baik. Sebagian besar dari mereka menyukai menu kudapan dan menu lengkap PMT lokal yang sudah diberikan selama sepekan.

Dalam kesempatan tersebut, Reni juga berpesan kepada ibu yang memiliki balita gizi kurang untuk lebih sabar dan teliti dalam pendampingan tumbuh kembang sang anak. Selain itu juga tetap memperhatikan menu makanan untuk anaknya dengan kandungan gizi seperti menu PMT lokal.

“Sudah kami sampaikan menu dan komposisinya, harapannya bisa dilanjutkan meskipun nanti sudah tidak mendapatkan menu PMT lokal,” tambahnya.

Sementara itu, Warga RT 05, RW 02 Kelurahan Beji Timur, Kecamatan Beji, Erlina Puji Astuti mengaku senang mendapatkan makanan sehat untuk anaknya. Setelah mengonsumsi PMT lokal selama sepekan, anaknya mengalami kenaikan berat badan sebanyak 100 gram.

“Terima kasih sudah diberikan PMT lokal ini, menunya sehat dan tidak mengandung perasa. Semoga berat dan tinggi badan anak saya terus meningkat selama 28 hari kedepan,” tandasnya.

BACA JUGA:  Lokasi SIM Keliling Depok Hari Ini, Selasa 29 Oktober 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *