Margonda

Agar Kopi Tak Terasa Sepi, 5 Cara Memilih Kudapan

36
×

Agar Kopi Tak Terasa Sepi, 5 Cara Memilih Kudapan

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi/Pixabay

WartaDepok.com – Kopi bisa dinikmati dengan berbagai cara sesuai dengan selera masing-masing penikmatnya. Ia bisa disesap sendirian, atau disandingkan dengan berbagai kudapan agar kopi tak terasa ‘sepi’.

Nah, ternyata, memilih kudapan yang pas untuk teman minum kopi pun tak bisa sembarangan, lho. Apalagi, bila yang sedang kita nikmati adalah single origin dengan karakternya yang unik dan beragam.

Dengan menggunakan kombinasi yang tepat, cita rasa dari kudapan maupun kopi itu sendiri akan semakin keluar, dan membuatnya terasa semakin mantap.

“Untuk mendapatkan perpaduan kopi dan kudapan yang pas, kita harus menemukan keseimbangan rasa yang harmonis, serta sinergi rasa pada saat yang sama. Setiap jenis kopi, terutama single origin punya karakterisitik uniknya sendiri dan harus dijadikan sebagai acuan memilih kudapan,” ungkap Jan Komarek, Q grader dari Bailies Coffe Inggris seperti dikutip dari Independent Coffee Guide.

Lantas, bagaimana ya caranya memilih kudapan yang tepat saat ngopi. Berikut rangkum beberapa tipsnya:

1. Sesuaikan dengan karakter rasa kopi

Sebelum mulai memilih kudapan mana yang akan kamu jadikan teman pendamping kopi, ada baiknya untuk mempelajari terlebih dahulu karakteristik rasa dari kopi yang kamu seduh. Menurut Robin Boe, Founder dari Fore Coffee sekaligus Co-founder Otten Coffee, kita bisa fokus dengan notes yang dimiliki kopi untuk menemukan kombinasi kudapan yang pas.

Misalnya, kopi Java Ciwidey yang punya aroma dan taste nutty, sehingga cocok untuk disesap bersama kue kering rasa kacang dan cokelat. Rasa gurih dari kukis kacang akan membuat single origin tersebut semakin ‘bersinar’.

“Jadi kita harus tahu dulu karakter dari kopi itu apa dan kita padukan dengan apa. Ikutin cupping notes dari kopi tersebut, misalnya dari Bali, itu kan ada sentuhan rasa buah-buahan, mungkin kita bisa padukan dengan makanan yang enggak begitu manis, mungkin ada rasa fruity-nya juga supaya pas,” terang Robin.

2. Fokus dengan tingkat keasaman kopi

Selain karakter rasa kopi, kita juga bisa menggunakan tingkat keasamannya sebagai acuan untuk mencari kudapan yang pas. Biasanya, tingkat roasting yang berbeda akan menghasilkan kopi dengan tingkat keasaman yang berbeda pula.

Nah, meski sama-sama asam, namun cecapan asamnya bisa dibedakan menjadi rasa asam khas jeruk nipis, buah beri, atau buah apel dan pir. Pilihlah jenis kudapan yang sekiranya bisa melengkapi dan sesuai dengan tipe asam tersebut.

3. Padukan dengan cita rasa yang berlawanan

Tak hanya mencari rasa kudapan yang selaras dengan cita rasa dari kopi, ternyata memilih jenis kudapan yang cita rasanya bertabrakan juga bisa menciptakan kombinasi nikmat, lho. Carilah makanan yang mempunyai rasa berbeda dari kopi, sehingga bisa melengkapi satu sama lain. Misalnya, jenis single origin yang punya notes blueberry bisa dikombinasikan bersama pastry maupun dessert berbahan dasar lemon.

4. Sesuaikan dengan tingkat kepekatan kopi

Bukan hanya soal rasa saja, kopi juga punya karakteristik (tingkat kepekatan) masing-masing yang berbeda satu sama lain. Nah, kamu juga bisa memperhatikan tingkat kepekatan yang dimiliki kopi sebagai acuan mencari pasangan kudapan yang pas. Misalnya, kopi yang punya body light cenderung lebih pas dengan kudapan yang cita rasanya kuat dan kaya, begitupun sebaliknya.

5. Lakukan eksplorasi kategori makanan

Kacang, misalnya, adalah kategori makanan yang masih sangat luas dan memiliki beragam varian jenis. Kamu bisa melakukan eksplorasi lebih mendalam terhadap kategori makanan tersebut untuk memilih jenis kudapan pendamping kopi. Bila menyeduh kopi dengan taste nutty, cobalah untuk memadukannya dengan beragam dessertyang terbuat dari berbagai jenis kacang, seperti cake almond, mochi isi kacang tanah, atau pai kacang aprikot.

BACA JUGA:  Melalui Cipayung Expo, Kenalkan Produk UMKM Lokal Go Nasional

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *