WartaDepok.com– Seorang warga bernama Slamet Hasan (44) ditemukan meninggal dunia di Situ Pedongkelan, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat, Selasa (19/11/2019) .
Penemuan jasad Slamet Hasan yang terapung di situ sontak membuat geger warga Kecamatan Cimanggis.
Slamet Hasan merupakan warga Kalisari III RT3/3 Kelurahan Kalisari, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur.
“Ditemukan warga saat membersihkan situ sekitar pukul 10.30 WIB ada sesosok mayat laki-laki yang mengenakan kaos Barcelona di Situ Pedongkelan Kampung Areman, RT05 RW 05 Kelurahan Tugu Kecamatan Cimanggis, ” kata Kapolsek Cimanggis AKP Bagus Pantun kepada Suara. com ketika dikonfirmasi.
Bagus menjelaskan, sebelum penemuan jasad Slamet Hasan mengapung di Situ Pedongkelan, warga sekitar situ sempat melihat korban sedang minum kopi di pinggir situ pukul 09.00 WIB.
Namun sekira pukul 10.30 Wib seorang warga yang sedang membersihkan sekitaran situ melihat adanya benda mencurigakan tergenang di pinggir situ. Kemudian saksi mencoba untuk mengorek benda tersebut dengan sebilah tongkat.
“Setelah diteliti diketahui bahwa benda tersebut merupakan seorang mayat laki – laki, ” kata Bagus.
Setelah diangkat jasad dan dicari identitas korban, kata Bagus, korban bernama Slamet Hasan.
Berdasarkan keterangan dari pihak keluarganya, korban mempunyai penyakit epilepsi dan diduga jatuh ke situ Pedongkelan.
“Korban alami sakit epilepsi. Tidak ada tanda tanda kekerasan di jasad korban, ” pungkasnya. (Wan/WD)