WartaDepok.com – Hari pertama di tahun baru, Kapolres Kota Depok Kombes Azis Andriansyah, turun langsung evakuasi banjir di Perumahan Blok F Jalan Sakura, Pangkalan Jati, Kecamatan Cinere, Rabu (1/1/2020).
Kapolres mengatakan, saat ini TNI Polri dibantu Kodim 0508, Brimob, Damkar Depok, Tagana serta warga sekitar membantu dalam proses evakuasi rumah yang terendam banjir.
“Saat ini kami sedang mengevakuasi satu rumah yang berisikan lima orang wanita, untuk dipindahkan ke lokasi yang aman,” kata Kapolres.
Hujan yang turun kemarin, Selasa (31/12/2019) membuat perumahan yang dilewati Kali Grogol dan Kali Krukut tersebut, terendam banjir.
“Kali meluap terjadi begitu mendadak hingga warga tidak sempat menyelamatkan diri,” ujarnya.
Kapolres pun mengimbau kepada warga diperumahan Blok F, untuk berkenan dievakuasi ketempat yang aman.
“Ketinggian air terus meningkat, warga harus pindah ke tempat yang aman. Petugas siap membantu warga disini,” tandasnya.(Mia/WD)